Cara Mengatur Jadwal Latihan Gym Selama Satu Minggu

Pinky

Pinky

Personal Trainer di FIT HUB

Olahraga itu harus teratur supaya bisa merasakan manfaatnya. Namun, teratur itu bukan malah setiap hari pergi gym setiap hari dan latihan yang berat-berat. Kamu harus membuat jadwal latihan gym yang tepat setiap minggunya.

Buat schedule latihan yang bervariasi supaya otot mendapatkan porsi latihan yang sesuai.

Selain itu, otot juga tidak bekerja terlalu berat hingga berisiko cedera. Jadi, pastikan kamu mengatur menu latihan yang tepat setiap kali datang ke gym.

Berapa Hari Dalam Seminggu Jadwal Latihan ke Gym?

Berapa Hari Dalam Seminggu Jadwal Latihan ke Gym - freepik.jpg

Olahraga di gym bisa dilakukan paling minimal 3 kali sehari. Namun, kamu boleh banget pergi ke gym setiap hari.

Dengan syarat, jenis latihan yang dilakukan tentu saja dalam intensitas rendah atau menengah.

Membuat jadwal latihan tiga kali seminggu ini cocok untuk para pemula atau kamu yang baru pertama kali memulai latihan.

Jadwal ini memberikan waktu untuk otot-otot tubuh beradaptasi sekaligus memberikan jeda istirahat yang cukup lama.

Durasi latihan di gym pun tidak perlu terlalu lama, ya. Coba jadwalkan waktu latihan di gym sekitar 60—75 menit saja.

Cara ini dimaksudkan supaya kamu lebih fokus dan tidak terlalu banyak melakukan aktivitas lainnya.

Jadwal Latihan Gym Seminggu

Jadwal Latihan Gym Seminggu - freepik.jpg

Lebih baik lagi kalau dalam satu minggu kamu bisa mendapatkan semua jenis latihan. Jadwal yang dibuat harus berisikan bermacam latihan.

Seperti kekuatan, kelenturan, kardio, dan pastinya istirahat (rest). Berikut jadwal latihan gym selama seminggu yang bisa dicoba.

1. Hari Pertama: Latihan Tubuh Bagian Atas (Upper Body)

Upper body pasti jadi tujuan banyak orang yang latihan di gym. Latihan ini bertujuan untuk menguatkan sekaligus membentuk tubuh.

Berikut sejumlah latihan yang bisa kamu lakukan untuk menguatkan upper body:

  1. push up
  2. bench press
  3. pull up
  4. plank

2. Hari Kedua: Latihan Tubuh Bagian Bawah (Lower Body)

Jangan lupakan lower body yang punya tugas menopang seluruh bagian tubuh. Kamu juga perlu menguatkan pinggul, paha, lutut, betis, hingga kaki.

Berikut latihan yang bisa membantu kamu menguatkan lower body:

  1. squat
  2. deadlift
  3. lunge
  4. step-up to box

3. Hari Ketiga: Latihan Kardio

Kamu juga perlu menambah latihan di gym dengan cardio workout. Jenis latihan ini berguna untuk meningkatkan kerja jantung sekaligus meningkatkan stamina tubuh.

Berikut sejumlah contoh menu latihan kardio yang bisa dimasukkan ke dalam jadwal latihan di gym.

  1. jumping jack
  2. burpee
  3. jumping rope
  4. running
  5. cycling

4. Hari Keempat: HIIT

Masukkan juga sesi latihan High Intensity Interval Training (HIIT). Jenis latihan ini memberikan kamu dampak yang lebih cepat dalam berbagai aspek.

Kamu bisa mendapatkan latihan kardio, daya tahan (endurance), hingga penguatan otot seluruh tubuh.

Kamu bisa mengikuti kelas HIIT atau membuat menu latihan sendiri dengan durasi sekitar 15—30 menit nonstop.

5. Hari Kelima: Yoga

Setelah menggembleng otot supaya kuat, kamu juga perlu membuatnya lentur dengan melakukan yoga. Pastikan selalu memasukkan sesi peregangan.

Cara ini bisa membantu menurunkan risiko cedera karena intensitas olahraga yang tinggi. Yoga pun bisa membuat kamu melatih bagian tubuh yang sulit untuk tetap membuatnya kuat.

Kamu bisa mengikuti kelas yoga yang biasanya dibuka di tempat gym. Bisa juga jadikan hari ini sebagai waktu untuk latihan yoga sendiri di rumah.

6. Hari Keenam: Rest Day

Berapa hari pun jadwal latihan yang kamu buat, pastikan selalu memasukkan rest day di dalamnya.

Rest day ini untuk menjaga performa kamu tetap baik sekaligus memberikan waktu otot untuk berkembang di luar jadwal latihan.

Rest day tentu saja harus diisi dengan waktu tidur yang cukup dan berkualitas. Namun, bukan berarti hari ini hanya diisi dengan bermalas-malasan, ya. Kamu juga tetap bisa mengisinya dengan jalan kaki sekitar 5.000—6.000 langkah.

Nah, jangan tunda lagi. Mulai latihan gym kamu di FIT HUB yang menyediakan fasilitas dan kelas yang lengkap. Yuk, nikmati semuanya dengan menjadi member dari FIT HUB.