10 Manfaat Jalan Kaki bagi Kesehatan yang Wajib Kamu Tahu!

Pinky

Pinky

Personal Trainer di FIT HUB

Jalan kaki memiliki beragam banyak manfaat untuk kesehatan, mulai dari mencegah osteoporosis, meningkatkan daya tahan tubuh, hingga mengurangi stres. Dengan rutin jalan kaki minimal 30 menit setiap harinya, pasti kesehatan tubuhmu akan terjaga karena dapat memperkuat daya tahan tubuh sehingga tidak mudah sakit.

Menariknya, jalan kaki juga menjadi aktivitas olahraga yang simpel karena bisa dilakukan di mana pun dan kapan pun, bahkan di sela-sela kesibukanmu. Jika memiliki treadmill di rumah, kamu pun bisa melakukannya dengan alat tersebut dengan menyesuaikan kecepatannya sesuai kemampuan tubuhmu.

Nah, jika penasaran dengan apa saja manfaat dari jalan kaki, baca dulu rangkumannya di artikel ini hingga selesai, yuk!

Manfaat Jalan Kaki untuk Kesehatan

Manfaat Jalan Kaki untuk Kesehatan - freepik.jpg

Hanya dengan jalan kaki, kamu bisa membuat tubuh lebih sehat dan bugar. Nah, biar tidak penasaran, simak penjelasan manfaatnya di bawah ini.

1. Menjaga berat badan ideal

Cuma dengan jalan kaki saja, kamu bisa membakar kalori yang ada di tubuh sehingga bisa membantu kamu menjaga berat badan.

Menurut banyak studi, berjalan kaki selama 30 menit setiap hari bisa membakar hingga 150 kalori tubuh. Jumlah kalori yang lebih terbakar bisa lebih besar lagi jika kamu menambah kecepatan jalan dan jarak tempuhnya.

2. Menguatkan kaki

Jalan kaki merupakan olahraga kaki yang paling baik. Aktivitas ini membantu menguatkan otot-otot kaki dengan cara yang tidak terduga.

Saat kamu berjalan, seluruh otot kaki akan bekerja, mulai dari paha, lutut, betis, hingga telapak kaki. Kerjanya akan lebih sempurna lagi jika kamu berjalan di jalan menanjak.

3. Menguatkan tulang

Makin bertambahnya usia, kepadatan tulang akan makin berkurang sehingga menyebabkan osteoporosis. Terlebih lagi jika kamu tergolong orang yang jalan bergerak.

Jalan kaki bisa menjadi salah satu cara untuk mencegah osteoporosis dan menjaga tulang tetap kuat. Namun, kamu juga perlu menambahnya dengan konsumsi kalsium yang cukup.

4. Menjaga kesehatan jantung

Menurut sebuah studi, jalan kaki juga bisa menurunkan risiko penyakit jantung koroner hingga 19 persen. Pasalnya, jalan kaki juga merupakan olahraga kardio yang membuat kerja jantung menjadi lebih maksimal.

Memulai hari dengan jalan kaki juga membantu jantung lebih baik untuk memompa darah ke seluruh tubuh.

5. Menguatkan sendi

Makin jauh kamu berjalan, sendi-sendi yang ada di kaki malah akan makin sehat dan kuat. Saat kamu berjalan, tubuh akan membantu melumasi sendi yang bekerja.

Proses pelumasan ini tidak akan terjadi saat kamu hanya duduk diam saja di atas sofa.

6. Memperpanjang usia

Sejumlah peneliti juga menemukan bahwa berjalan kaki dengan kecepatan sedang bisa membantu memperpanjang usia.

Dengan kecepatan yang tepat, sebagian besar organ tubuh akan bekerja dengan baik. Hal ini yang membuat fungsi organ-organ tubuh tersebut tetap terjaga bahkan sampai tua.

Selain itu, berjalan kaki juga menjauhkan kamu dari risiko kematian yang disebabkan oleh penyakit kardiovaskular dan kanker.

7. Menurunkan kadar gula darah

Kamu yang gemar makan makanan manis dan mengandung karbohidrat tinggi juga perlu mengimbanginya dengan berjalan kaki.

Sebuah studi menyebutkan bahwa berjalan kaki selama 45 menit akan membantu kadar gula darah tetap terjaga. Namun, lebih baiknya jika kamu membagi durasi tersebut ke menjadi 15 menit setiap habis makan.

Cara ini juga akan membuat tubuh lebih fit sepanjang hari dan tidak mudah lemas.

8. Meningkatkan sistem imun tubuh

Bukan hanya penyakit-penyakit kronis, jalan kaki juga bermanfaat untuk menjauhkan kamu dari penyakit musiman, seperti flu dan demam.

Hal ini bisa terjadi karena sistem imun tubuh menjadi meningkat dan lebih kuat dengan aktivitas fisik. Sistem imun tersebut akan menjaga tubuh dari bakteri dan virus yang masuk ke tubuh melalui makanan dan udara.

9. Melepas stres

Jalan kaki juga mendukung kesehatan mental kamu, loh. Cobalah berjalan kaki saat kamu sedang merasa stres, cemas, dan khawatir.

Langkah mudah ini akan membuat kamu lebih nyaman dan rileks. Lakukan juga aktivitas jalan kaki saat kamu sudah terlalu lama duduk.

10. Membantu mendapatkan ide baru

Para pekerja kreatif sangat butuh waktu untuk berjalan-jalan sejenak. Menurut sebuah riset, jalan kaki bisa membantu seseorang untuk menemukan ide baru.

Lebih baik lagi jika kamu berjalan kaki di luar ruangan dengan pemandangan yang menyegarkan, seperti taman, kebun, atau pantai.

Kesimpulan

Jalan kaki punya banyak manfaat yang baik untuk kesehatan fisik dan juga mental. Cobalah untuk melakukannya secara rutin setiap hari untuk mendapatkan semua manfaat di atas. Nah, kamu bisa lebih mudah untuk berjalan kaki di gym dengan memanfaatkan treadmill.

Segera daftarkan diri kamu menjadi member FIT HUB sekarang. Dapatkan harga menarik untuk bisa memanfaatkan di cabang FIT HUB seluruh Indonesia. Bukan hanya jalan kaki, kamu pun bisa melakukan olahraga yang lebih banyak di FIT HUB.