Manfaat Zumba untuk Kesehatan Fisik dan Mental

Cakra

Cakra

Personal Trainer di FIT HUB Nipah Mall Makassar

Bagi kamu yang menyukai aktivitas olahraga yang menyenangkan, pasti sudah tidak asing dengan latihan yang bernama zumba. Ternyata, selain menyenangkan karena gerakan yang cepat dan enerjik, terdapat banyak manfaat zumba bagi kesehatan tubuh manusia.

Mulai dari mempercantik penampilan seseorang, menurunkan berat badan, memperbanyak massa otot hingga memperbaiki mood seseorang. Zumba memiliki keunggulan itu semua bagi mereka yang rutin melakukan aktivitas ini.

Artikel ini akan menjelaskan informasi manfaat dari aktivitas zumba bagi kesehatan tubuh. Mari kita mulai!

Sekilas Mengenai Zumba

Gambar-Zumba-e1680135259248-1024x456.jpeg Zumba adalah jenis latihan kardio yang melibatkan gerakan tari dan musik dengan tempo yang cepat. Gerakan-gerakan yang digunakan dalam zumba terinspirasi dari berbagai jenis tari seperti Salsa, Merengue, Samba, Cumbia, Reggaeton, dan masih banyak lagi.

Pada setiap sesi zumba, instruktur akan memandu para peserta untuk mengikuti gerakan-gerakan tari yang menyesuaikan dengan musik yang diputar. Karena itu, zumba merupakan salah satu aktivitas olahraga yang sangat menyenangkan!

Zumba pertama kali diperkenalkan oleh seorang penari dan koreografer asal Kolombia bernama Alberto “Beto” Perez pada tahun 1990-an. Awalnya, zumba hanya menjadi jenis latihan yang populer di Kolombia dan Amerika Latin. Namun, popularitas zumba semakin meroket di seluruh dunia pada awal tahun 2000-an.

Saat ini, zumba telah menjadi jenis latihan olahraga yang sangat populer di seluruh dunia untuk meningkatkan kesehatan fisik dan mental.

Manfaat Zumba

Selain gerakan tari yang menyenangkan, zumba juga melibatkan gerakan kardio dan kekuatan yang dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung dan paru-paru. Manfaat lain dapat menurunkan berat badan, memperkuat otot, meningkatkan fleksibilitas dan keseimbangan, serta meningkatkan mood dan kepercayaan diri.

Zumba juga dapat dilakukan oleh siapa pun, tidak terbatas oleh usia, jenis kelamin, atau kemampuan fisik. Banyaknya manfaat dari zumba menjadikan olahraga ini sebagai salah satu pilihan aktivitas yang paling populer saat ini.

Manfaat zumba bagi kesehatan tubuh dan mental:

1. Meningkatkan Kesehatan Jantung dan Paru-paru

Zumba adalah jenis latihan kardio yang dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung dan paru-paru.

Saat melakukan gerakan zumba, otot-otot tubuh membutuhkan oksigen untuk melakukan aktivitas. Kebutuhan oksigen yang meningkat akibat kegiatan yang tinggi ini akan memperkuat kinerja jantung dan paru-paru sehingga mampu menyelesaikan aktivitas sehari-hari dengan lebih baik.

Selain itu, latihan zumba juga dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah dan menurunkan tekanan darah, yang dapat mengurangi risiko penyakit kardiovaskular.

Baca Juga: Ingin Mengecilkan Perut? Patut Coba Senam Zumba

2. Zumba Menurunkan Berat Badan

Zumba dapat membantu menurunkan berat badan karena gerakan-gerakannya yang intens. Dalam satu sesi latihan zumba yang berlangsung selama 1 jam, kamu bisa membakar kalori sekitar 400 hingga 600 kalori tergantung dari intensitas gerakan yang dilakukan.

Oleh karena itu, rutin melakukan zumba secara teratur dapat membantu membakar lemak dan juga menurunkan berat badan.

3. Meningkatkan Sirkulasi Darah

Salah satu manfaat zumba untuk kecantikan adalah dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah. Hal ini bisa membantu mengurangi pembengkakan dan memperbaiki tekstur kulit.

Karenanya, jika zumba rutin dilakukan maka kulit akan terlihat lebih cerah dan bercahaya.

4. Meningkatkan Kekuatan Otot

Tidak hanya untuk kecantikan, benefit yang satu ini merupakan manfaat zumba untuk orang kurus.

Gerakan zumba yang dilakukan dengan intensitas tinggi dapat membantu memperkuat otot tubuh terutama otot kaki, pinggul, dan perut.

Latihan zumba akan melibatkan gerakan melompat dan berputar yang dapat membantu memperkuat otot-otot tubuh secara keseluruhan. Karena tingginya aktivitas yang berlangsung pada saat melakukan zumba maka seseorang harus memiliki daya tahan tubuh dan kebugaran yang baik.

Aktivitas zumba ini tentu dapat membantu meningkatkan kekuatan dan daya tahan tubuh seseorang jika melakukan praktiknya dengan benar.

5. Meningkatkan Fleksibilitas dan Keseimbangan

Jika kamu ingin memiliki tubuh yang lebih ‘ringan’ dan ‘lentur’ maka zumba adalah pilihan yang sangat tepat untukmu. Karena, zumba akan melibatkan gerakan-gerakan yang menggabungkan gerakan tari, yoga, dan gerakan kardio.

Kombinasi gerakan-gerakan ini dapat membantu meningkatkan fleksibilitas dan keseimbangan tubuh.

Selain itu, dengan rutin melakukan zumba otot-otot stabilisator tubuh akan terlatih untuk menjadi lebih kuat. Seperti otot pada bagian perut dan punggung bagian bawah yang dapat membantu meningkatkan keseimbangan tubuh.

6. Meningkatkan Mood dan Kepercayaan Diri

Latihan zumba yang rutin tidak hanya memberikan manfaat fisik saja akan tetapi dapat memberikan juga manfaat psikologis.

Melakukan zumba secara teratur dapat membantu meningkatkan mood dan mengurangi tingkat stres dan kecemasan. Karena itu, zumba tepat bagi mereka yang ingin beraktivitas sekaligus bersenang-senang.

Selain itu, latihan zumba juga dapat membantu meningkatkan kepercayaan diri karena gerakan tari dan musik dapat membantu meningkatkan perasaan positif dan percaya diri dalam diri seseorang.

Baca Juga: 10 Manfaat Olahraga untuk Kesehatan Fisik dan Mentalmu

Kesimpulan

Zumba merupakan jenis latihan kardio yang melibatkan gerakan tari dengan tempo cepat. Terdapat berbagai manfaat yang berguna untuk kesehatan fisik dan mental seseorang.

Meningkatkan kesehatan jantung dan paru-paru, menurunkan berat badan, memperkuat otot, meningkatkan fleksibilitas dan keseimbangan, serta meningkatkan mood dan kepercayaan diri, semua dapat diperoleh dengan melakukan zumba.

Selain itu, zumba juga dapat dilakukan oleh siapa saja, tidak terbatas oleh usia, jenis kelamin, atau kemampuan fisik.